Blog ini...

sering gonta-ganti templete dan berisi cerita penting nggak penting saat terkena atau tidak terkena badai hormonal

Senin, 26 Oktober 2009

Menjahit Senja


foto : windaferda


kemarin kuajak kau ke sana. berlarian menuju langit yang nyaris jingga.

kemarin kuajak kau menemui dia.
demi melihatmu tertawa, merentangkan kedua lengan, menegakkan kepala dan menyerahkan diri pada kebebasan fana yang tak selamanya kau punya.

jujur itu seperti belenggu bukan ? yang tak selalu membuatmu merasa merdeka.

padanya kau bisa jujur. hanya padanya kau bisa jujur, bukan ?

tertawalah. berkatalah. menangislah. sepuas yang kau bisa.
dia tak kan marah.
mungkin hanya terkoyak. sedikit. tak sebanyak yang kau sangka.
biarlah.

biar saja. dia rela, katanya.

nanti kuajak kau ke sana lagi. menjahit senja yang kemarin terkoyak.

Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

14 komentar: on "Menjahit Senja"

bandit™perantau mengatakan...

Fotone apik jeh...

Menjahit senja ya... Gut Lakk... :D

lina mengatakan...

foto temen, hasil ngrayu dia, dan dikasilah cuma-cuma buat ditampilin di sinih

Sari mengatakan...

Abis dijahit, jangan lupa di obras, biar rapi hehehe

lina mengatakan...

iyah mbak, terus dikirim ke mbak sari. jangan lupa dipake ya...

mr.snugglemars mengatakan...

:D
puitis dan bagus,
gak berlebihan

*ajarin sayaaaa,,,

attayaya mengatakan...

hmmmm tentang apa ya?
menjahit baju di sore hari?
yg penting potonya keren abissss

lina mengatakan...

denny : ini juga belajarrrrrrrrr kok. yuk, belajar bareng.

attaya : tentang senja. hem, tidak menjawab apa-apa ya ?
*garuk-garuk kepala*

FATAMORGANA mengatakan...

menjahit senja yang sudah sobek menghampiri pagi...
Ah... nggak nyambung kali yah??

De mengatakan...

judulnya aja udah keren...

namaku wendy mengatakan...

kalo menjahit senja, benang ma jarumnya sama ndak yah kalo lagi menjahit baju hihihi *mbayangin*

lina mengatakan...

@ seitiawan dirgantara : nyambung aja sih pak, tinggal dikasi lem..

@ wiiwt : terus isinya ? keren ga ? duh...gak ya ?

@ wendy : sama aja jeng, pake jarum yang itu dan benang yang itu. punya kan ? bantuin yuk...

none mengatakan...

senja tak selalu berarti kelabu kan mbak?
semoga makna yang sama tersirat pada sepenggal cerita diatas

Anonim mengatakan...

semoga berhasil menjahit senjanya... :D


Nice... simple dan bermakna...

Rumah Ide dan Cerita mengatakan...

Maksudnya Mba membawa kekasih Mba kepacar sebelumnya, dimana dia merasa lebih bisa jujur ? (Salah gak kesimpulannya ). Kalo salah mohon jangan dibawa ke meja hijau.

Posting Komentar

Ingin berbagi opini, atau saran, atau kritik, atau nasehat....silakan sampaikan di sini. Terima kasih atas apresiasinya. Salam hangat selalu dari Lina. Oya, untuk lebih memudahkan berkomentar, gunakan Opera ya.